Pada tanggal 26 Mei 2024, Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen (HMJM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jember mengadakan acara Share and Listen Sosialisasi Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 7. Program ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada mahasiswa mengenai peluang magang dan studi independen yang dapat mendukung kesiapan mereka dalam menghadapi dunia kerja.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi mendetail mengenai prosedur pendaftaran, kurikulum, serta manfaat jangka panjang dari Program MSIB. Selain itu, acara ini juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berdiskusi dan bertanya langsung kepada pemateri dan alumni program MSIB sebelumnya.
Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan persiapan awal dan pembukaan oleh master of ceremony. Selanjutnya, dilakukan penyampaian materi oleh Ibu Vanya Pinkan Maridelana, S.P., MBA, selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jember, serta narasumber dari Dzakiya Arifah Arwadi, Mahasiswa S1 Manajemen yang merupakan alumni MSIB Batch 5. Sosialisasi ini berhasil menarik 153 peserta dari kalangan mahasiswa S1 Manajemen yang menunjukkan antusiasme tinggi terhadap program MSIB.
a) Penyampaian oleh Fasilitator
Acara ini ditutup dengan sesi dokumentasi bersama. Diharapkan acara ini dapat memberikan manfaat besar bagi seluruh peserta dan memotivasi mereka untuk mendaftar serta memanfaatkan peluang ini guna pengembangan keterampilan dan jaringan profesional.